Daftar 16 HP Samsung Galaxy Harga 2 Jutaan Terbaik Juni 2018

Daftar harga ponsel terbaru 2018 smartphone dan tablet android Samsung Galaxy lengkap dengan spesifikasi, review, kelebihan dan kekurangannya.

21 Juni 2018

Daftar 16 HP Samsung Galaxy Harga 2 Jutaan Terbaik Juni 2018

Hargaponselsamsung.com - Inilah dia daftar HP Samsung Galaxy terbaru harga 2 jutaan yang beredar di pasaran Indonesia saat ini. Smartphone android terbaik Samsung.

Inilah daftar 10 HP Samsung harga 2 jutaan terbaik tahun 2018, lengkap dengan spesifikasi dan gambarnya.

HP Samsung 2 jutaan kebawah dengan spesifikasi lengkap dan fitur canggih memang sangat banyak tersedia di pasaran. Samsung merupakan raksasa ponsel yang sedang berada di puncak saat ini. Hal ini bermula sejak era android dimulai. Samsung merupakan salah satu perusahaan yang awal-awal bergabung dengan Google dalam memasarkan sistem operasi Androidnya. Bersama-sama dengan Motorola dan HTC kala itu. Namun ternyata Samsung bisa lebih unggul melesat diantara para pesaingnya. Bahkan secara tidak langsung, pergerakan Samsung inilah yang memaksa raksasa ponsel sebelumnya, Nokia tumbang dan gulung tikar.

Untuk pasar Indonesia, Samsung sudah meluncurkan lebih dari 200 unit ponsel. Dimana sebagian besarnya merupakan produk smartphone berbasis Android. Terutama didominasi oleh seri Samsung Galaxy. Harga Samsung Galaxy di Indonesia memang tidak bisa dibilang murah. Namun, saat ini pihak pabrikan sudah lebih merata dalam memasarkan produknya. Kini banyak Samsung Galaxy yang dibanderol dengan harga terjangkau sekitar 1 jutaan. Dan sudah kami rangkum dalam artikel daftar HP Samsung harga 1 jutaan. Nah, kali ini kita akan membahsa mengenai daftar ponsel Samsung Galaxy dengan harga 2 jutaan.

Ponsel android Samsung dengan banderol harga kisaran 2 juta rupiah memang tidak terlalu banyak. Bisa dimaklumi kenapa Samsung tidak bermain agresif di segmen ini, karena terlalu banyak pendatang baru yang membidik segmen ini. Mereka membanjiri segmen ini dengan produk-produk yang membawa spesifikasi lengkap layaknya ponsel premium. Di jawara lokal ada Advan, Evercoss, IMO dan beberapa lainnya. Selain itu dari tiongkok sendiri muncul ASUS, Lenovo, Xiaomi dan belakangan ada Coolpad serta Infinix. Sangat sulit bagi Samsung yang mengandalkan kualitas dan performa untuk bersaing dengan mereka yang jor-joran hanya mengandalkan spesifikasis mumpuni dan fitur canggih.

16 HP Samsung Harga 2 Jutaan 2018


Sampai Juni 2018, pihak Samsung belum mengeluarkan ponsel baru yang dibanderol pada kisaran harga 2 juta rupiah.

HP Samsung 2 jutaan saat ini sangat diminati. Selain harganya relatif terjangkau, spesifikasi yang ditawarkan juga mumpuni. Fitur-fitur baru yang canggih selalu ditanamkan pada setiap produk yang baru rilis di pasaran. Sejak awal, strategi pabrikan asal Korea ini membanjiri pasar dengan produk-produknya sehingga konsumen mempunyai lebih banyak pilihan.

Daftar HP Samsung 2 Jutaan 4G Terbaru
Tipe HandphoneHarga BaruHarga Second
Samsung Galaxy J7 Core J701FRp. 2,699,000.00Belum Tersedia
Samsung Galaxy J3 Pro J330GRp. 2,499,000.00Belum Tersedia
Samsung Galaxy J5 PrimeRp. 2,750,000.00Rp. 2,470,000.00
Samsung Galaxy J7 PrimeRp. 2,999,000.00Rp. 2,600,000.00
Samsung Galaxy J7 2016 4GRp. 2,900,000.00Rp. 2,420,000.00
Samsung Galaxy J5 2016 4GRp. 2,200,000.00Rp. 1,899,000.00
Data diambil dari Tabloid Pulsa, Bukalapak, tokopedia, Laku6.com dan beberapa toko online terpercaya.
Harga tersebut bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Perbedaan harga di setiap daerah, toko, penjual, sangat mungkin terjadi.
Kami tidak bertanggung jawab apabila ada masalah yang terjadi setelah menggunakan data tersebut.

New Samsung Galaxy J3 (versi 2016)

New Samsung Galaxy J3 (2016)
Harga Baru: Rp. 2,250,000.00 / Harga Second: Rp. 1,800,000.00

Ini merupakan generasi kedua dari Samsung Galaxy J3 yang sempat booming di awal tahun 2015 lalu. Tentu saja produk baru ini diluncurkan dengan bekal perubahan pada aspek-aspek tertentu. Yang sayangnya berpengaruh juga pada peningkatan harga. Samsung Galaxy J3 (2016) hadir dengan layar Super AMOLED sebesar 5 inci. Layar beresolusi HD tersebut memiliki kerapatan layar sebesar 294 ppi yang membuatnya nampak jernih dan tajam. Untuk sistem operasinya mereka membawa Android Lollipop. Guna mendapatkan kinerja ponsel yang maksimal, prosesor Quad Core berkecepatan 1,2 GHz ditanamkan sebagai dapur pacunya yang didukung oleh kapasitas RAM sebesar 1,5 GB.

Untuk keperluan fotografi, Samsung J3 versi baru ini dibekali kamera belakang 8 MP serta kamera depan 5 MP. Untuk menampung berbagai macam file disediakan memori internal sebesar 8 GB dan slot memori tambahan hingga 128 GB. Kapasitas baterainya sebesar 2600 mAh tipe non-removable. Ponsel yang memiliki kemampuan dual SIM tersebut juga mendukung jaringan 4G LTE sehingga aktifitas internetan menjadi lebih lancar dan nyaman. Konektifitas microUSB-nya juga sudah bersifar On The Go.

Samsung Galaxy J5 SM-J500F

Samsung Galaxy J5 SM-J500F
Harga Baru: Rp. 2,650,000.00 / Harga Second: Rp. 2,400,000.00

Samsung Galaxy J5 merupakan salah satu ponsel selfie yang dimiliki oleh pabrikan ponsel asal Tiongkok tersebut. Dengan statusnya sebagai ponsel selfie bukan berarti kemampuan di aspek lainnya menjadi tidak diperhatikan. Samsung tetap menyuguhkan kualitas terbaik untuk setiap sentuhannya. Pada sektor layar, Samsung membekali J5 dengan layar 5 inci berteknologi Super AMOLED. Bukan cuma itu, layar beresolusi HD tersebut juga sudah mendapatkan perlndungan dari Gorilla Glass 3.

Beralih ke dapur pacu, Galaxy J5 dibekali prosesor Quad Core 1,2 GHz berarsitektur Cortek-A53. Sementara chipsetnya mengandalkan Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410. Sementara itu untuk urusan olah grafis, ponse dengan harga 2 jutaan ini menggandeng GPU Adreno 306. Untuk sistem operasinya sendiri masih menjalankan Android Lollipop. Dukungan RAM sebesar 1,5 GB lumayan membantu kinerja prosesornya. Sementara memori internal sebesar 8 GB tersedia untuk menampung berbagai file yang masuk.

Sebagai ponsel modern, Samsung Galaxy J5 juga dibekali kemampuan mengankses intrnet dengan cepat. Karena itulah selain membawa fitur dual SIM card smartphone ini juga mendukung jaringan 4G LTE yang super cepat. Untuk kebutuhan daya, Samsung memberikan baterai lithium ion berkekuatan 2600 mAh. Guha mengakomodir keperluan fotografi disematkan dua buah kamera depan belakang masing-masing 5 megapiksel dan 13 megapiksel. Kedua kamera tersebut sudah mendukung LED flash sehingga cukup aman digunakan pada kondisi minim cahaya.

Samsung Galaxy Grand Neo Plus I9060i

Samsung Galaxy Grand Neo Plus I9060i
Harga Baru: Rp. 2,000,000.00 / Harga Second: Rp. 1,800,000.00

Samsung memang dikenal sebagai produsen ponsel yang cukup pelit dalam memberikan spesifikasi layar bagus. Bahkan ponsel dengan banderol harga 2 jutaan, seperti Samsung Galaxy Grand Neo plus ini hanya dibekali resolusi layar 480 x 800 pixels dengan jenis TFT capacitive. Beruntung, Samsung telah menemukan teknologi yang membuat layar 5 inci pada ponsel-ponsel besutannya tetap jernih meski resolusinya tak terlalu tinggi. Meski kualitas spesifikasi layarnya tak terlalu bagus, namun kinerja ponsel-ponsel Samsung dapat diandalkan. Seperti ponsel ini yang membawa sistem operasi Android KitKat dengan prosesor Quad Core berkecepatan 1,2 GHz.

Untuk keperluan imaging, Samsung membekali Grand Neo plus dengan kamera belakang yang dilengkapi fitur autofokus. Kamera depanya sebesar 2 megapiksel lumayan bagus untuk dipakai berselfie ria. Sementara itu sarana berselancar di dunia maya hanya dibekali dengan jaringan 3G dan WiFi. Daya tampung internal ponsel ini adalah 8 GB dengan dukungan RAM 1 GB.

Samsung Galaxy Grand Prime SM-G530H

Samsung Galaxy Grand Prime SM-G530H
Harga Baru: Rp. 2,000,000.00 / Harga Second: Rp. 1,400,000.00

Selanjutnya di jajaran ponsel berharga 2 juta rupiah ada Samsung Galaxy Grand Prime. Ponsel yang diluncurkan dengan kode nama SM-G530H ini dibekali layar sebesar 5 inci dengan teknologi TFT kapasitif. Memori internalnya sebesar 8 GB dan dukungan RAM sebesar 1 GB. Untuk terhubung ke internet anda bisa menggunakan jaringan 3G atau WiFi. Dan koneksi antar-perangkatnya standar saja yakni bluetooth dan microUSB.

Ranah imaging diwakili oleh kamera belakang sebesar 8 megapiksel lengkap dengan LED flash dan autofokus. Meski ponsel ni terbilang lawas, namun produk tahun 2014 ini sudah mengusung kamera 5 megapiksel yang siap digunakan untuk berselfie ria. Sayangnya belum dilengkapi dengan lampu flash. Untuk memastikan kinerja ponsel ini berjalan dengan baik, disematkan prosesor 1,2 GHz Cortex-A53 dengan chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410. Urusan grafis diserahkan pada GPU Adreno 306. Smartphone yang menjalankan sistem operasi Android KitKat ini juga membawa baterai sebesar 2600 mAh sebagai sumber daya kelistrikannya.

Samsung Galaxy A3 SM-A300H

http://www.hargaponselsamsung.com/2015/07/harga-samsung-galaxy-a3.html
Harga Baru: Rp. 2,595,000.00 / Harga Second: Rp. 2,200,000.00

Galaxy A3 meluncur ke pasaran pada tahun 2015 lalu. Ponsel dengan harga 2 jutaan tersebut membawa layar 4,5 inci dengan teknologi Super AMOLED. Layarnya yang tidak begitu besar berimbas pada bodinya yang cukup mungil. Sehingga sagat mudah dibawa, digenggam dan dimasukan kantong. Smartphone ini menjalankan sistem operasi android KitKat. Didukung oleh prosesor Quad Core 1,2 GHz Cortex-A53 dengan chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410, serta GPU Adreno 306.

Sarana konektifitas terbilang standar, tak ada yang istimewa. Koneksi ke internet bisa dilakukan via jalur 3G maupun WiFi. Sementara sarana untuk fotografi terbilang lumayan. Kamera belakang ada lensa 8 megapiksel lengkap dengan flash dan autofokus. Sedangkan kamera depan ada kamera 5 megapiksel yang bisa digunakan buat selfie. Sebagai sumber dayanya disediakan baterai berkekuatan 1900 mAh.

Samsung Galaxy E5 E500H

http://www.hargaponselsamsung.com/2015/07/harga-samsung-galaxy-e5.html
Harga Baru: Rp. 2,900,000.00 / Harga Second: Rp. 2,350,000.00

Dengan harga mendekati hampir angka 3 jutaan, Samsung Galaxy E5 dibekali dengan kualitas layar HD (720 x 1280 pixels). Layar sebesar 5 inci tersebut memiliki kerapatan sebesar 294 ppi dan mengadopsi teknologi multitouch. Sistem operasinya menggunakan Kitkat didukung prosesor Quad Core 1,2 GHz. Agar kinerjanya semakin optimal ditanamkanlah RAM sebesar 1,5 GB untuk mendukung performanya. Memori internal sebesar 16 GB juga telah disediakan untuk menampung berbagai macam file yang ingin anda masukkan ke dalam smartphone anda.

Sayangnya, meskipun harganya hampir menyentuh angka 3 jutaan, namun ponsel dengan kemampuan dual SIM ini belum mendukung jaringan 4G LTE untuk akses internet yang lebih cepat. Otomatis untuk terhujbung ke internet anda hanya bisa menggunakan jalur 3G dan Wifi. Sektor kamera juga tak terlalu wah. Di bagian belakang ada lensa 8 megapiksel dan di bagian depan ada lensa 5 megapiksel. Jika dibandingkan dengan kompetitornya pada rentang harga yang sama ponsel jelas kalah jauh.

Samsung Galaxy Grand Neo

http://www.hargaponselsamsung.com/2014/07/samsung-galaxy-grand-neo.html

Pada awal kemunculannya, ponsel android ini dibanderol dengan harga 2,8 juta rupiah. Namun saat ini anda bisa membawa pulang smartphone tersebut dengan merogoh kocek 1,8 jutaan saja. Spesifikasi ponsel ini cukup bagus denggan kamera 5 megapiksel dan prosesor Quad Core. Cukup untuk mengabadikan objek foto dan performanya bisa diandalkan.

Samsung Galaxy S3 Mini

http://www.hargaponselsamsung.com/2014/07/samsung-galaxy-s3-mini.html

Merupakan ponsel jadul yang cukup diminati pada masanya. Pertama kali keluar, S3 Mini dibanderol dengan harga 2 jutaan. Namun sekarang akan sangat sulit untuk menemukannya di pasaran. Sejatinya, ini merupakan versi murah dari salah satu legenda Samsung, yaitu Galaxy S3. Meski hanya berbekal prosesor dual core dan os Jelly Bean, namun produk ini sudah menggunakan layar AMOLED. Sebuah pertanda bahwa di masa jayanya, ponsel tersebut masuk dalam jajaran elit.

Samsung Galaxy Note 3 Neo

http://www.hargaponselsamsung.com/2014/07/samsung-galaxy-note-3-neo.html

Seri Galaxy Note dari Samsung bisa dibilang sebagai pelopor ponsel-ponsel dengan layar berukuran besar. Pada saat itu, smartphone android didominasi oleh gadget berukuran 3-4 inci. Hingga kemudian muncul istilah phablet, yang menjadi sebutan baru untuk ponsel berlayar lebar. Lebih besar dari ukuran smartphone umumnya, namun lebih kecil jika dibandingkan tablet pc. Samsung Galaxy Note 3 Neo ini adalah salah satunya. Dengan layar super AMOLED 5,5 inci, produk ini sudah membawa prosesor Hexa Core. Termasuk salah satu ponsel premium pada masanya.

Samsung Galaxy S4 Zoom

http://www.hargaponselsamsung.com/2015/07/harga-samsung-galaxy-s4-zoom.html

Ini merupakan HP Samsung harga 2 jutaan dengan kamera yang sangat bagus. Ponsel yang masuk dalam jajaran S4 series ini memiliki bentuk yang unik. Dimana kameranya bisa memanjang layaknya kamera digital. Kamera belakangnya tergolong sangat bagus dengan lensa 16 megapiksel. Layarnya juga oke dengan teknologi super AMOLED dan perlindungan gorilla Glass 3.

Oke, itulah dia daftar harga smartphone Samsung Galaxy Android Rp 2 jutaan yang terbaru di pasar Indonesia. Pada segmen ini Samsung akan berhadapan dengan lawan-lawan tangguh yang sangat fokus menggarap segmen pasar menengah ke bawah. Dimana segmen ini sedikit unik, dimana konsumennya mengharapkan smartphone dengan kemampuan tinggi dan spesifikasi bagus namun harga seminimal mungkin.

Lihat Juga:
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Daftar 16 HP Samsung Galaxy Harga 2 Jutaan Terbaik Juni 2018

Kontak Vivo

Nama

Email *

Pesan *